Looking for something Special in this Kitchen......

Thursday, 10 November 2011

CFW - Puding Susu Kedelai




Akhirnya bisa kembali meramaikan ajang week2an di NCC, bisa nge-blog lagi, motret makanan lagi, heheheee..... Hiatus nya lama banget yaaakkk...

Here we go... Setoran untuk ajang Chinese Food Week NCC...

Sengaja ngga pengen bikin yang ribet dan disesuaikan dg kondisi cuaca yang selalu mendung setiap hari.. Secara kuah jahe nya cocok utk penghangat badan.. :) 



Puding Susu Kedelai
Sumber: Primarasa Masakan Cina Seri II
Bahan:
2gram agar-agar bubuk putih
750ml Susu Kedelai
50gram gula pasir
Saus Jahe:
150gram gula merah
750ml air
50gram jahe, memarkan
2batang serai, memarkan
Taburan:
1-2sdm kacang mede panggang cincang (saya: almond slice panggang)

Cara Membuat:
- Campur agar-agar, susu kedelai, dan gula pasir dalam panci, aduk. Jerangkan diatas api sedang, masak hingga mendidih dan gula larut, angkat. Tuang adonan ke dalam loyang, sisihkan hingga dingin.
- Saus Jahe: Rebus gula merah dan air sampai gula larut, angkat. Saring, buang kotoran nya. Campur air gula bersama jahe dan serai, rebus kembali sampai mendidih. Kecilkan apinya, tutup panci. Teruskan merebus sampai saus agak kental, angkat.
- Penyajian: siapkan 4-6 buah mangkuk, sendoki puding kedalam mangkuk. Siram dengan saus jahe dan taburi permukaan nya dengan kacang mede cincang. Hidangkan hangat.
Selamat mencoba...

Thursday, 14 April 2011

[Kursus] *~Special Class~* 16 April 2011



*~ Special Class ~* 


Cheese Cake dan Cake a la Hotel

NCC Matraman - Sabtu, 16 April 2011



Untuk materi lengkap nya adalah sbb:


- New York Cheese Cake

- Mocca Nougat Cake
- Vanilla Rich Cheese
- Chocolate Ganache Roll



Komplit kan materi nya? Keju ada, Mocca ada, Vanilla ada, Chocolate Ganache juga ada. 


Salah satu materi nya adalah menghias cheese cake/cake dengan aneka buah2an seperti ini.


Oiya, di kelas ini nanti akan saya ajarkan juga cara membuat Ganache 'dadak' dari whipcream bubuk yang lembut..


Jadi jangan lewatkan kelas Special ini...


Bagi yang belum mendaftar, segera hubungi


NCC

Jl. Matraman Dalam 3 no. 11 Rt 09/07 Jakarta Pusat
Tel. 021 392 1779



Pendaftaran:

NCCadmin@gmail.com
Tel. 021 392 1779
0817 483 7200 (SMS only)



Ditunggu yaaaa... Kelas dimulai jam 09.00 WIB tepat, so jangan sampai terlambat....

Sampai jumpaaaaa.....


Tuesday, 5 April 2011

Chocolate Layers Cake - APRIL

Repeat order dari mba Dewi untuk adik tercinta nya di kantor yang baru...




Masih dengan base Sponge Cake Chocolate 3 layers dengan filling dan frosting Chocolate Ganache, topping nya Chocolate Curls, pager coklat pake Chocolate Transfer Sheet, plus pita imut... :D

Friday, 18 March 2011

[BolKusWeek] Bolu Kukus Gula Merah


Ikut meramaikan ajang 'narsis' nya NCCBolKusWeek. Kali ini setoran nya Bolu Kukus Gula Merah.  
Resep nya minimalis, bahan nya juga mudah didapat, peralatan juga ngga perlu Mixer :D
Gak percaya???



Silahkan dicoba dan dipraktekkan ya Resep nya di bawah ini:


Bolu Kukus Gula Merah
Resep: Mami nya Widya


Bahan:
250 gram Tepung Terigu
250 gram Gula Merah
125 ml air
1 butir telur
1/2 sdt Baking Powder (aku pakai BPDA)
50 gram Margarine, cairkan
1/2 sdt bubuk Vanili

Cara Membuat:
- Cairkan gula merah dengan air, saring. Sisihkan
- Kocok telur + BPDA dengan menggunakan sendok plastik/spatula selama 15 menit
- Masukkan setengah bagian cairan gula merah, aduk rata. Masukkan setengah bagian tepung terigu, aduk rata. Masukkan lagi sisa setengah bagian cairan gula merah, aduk rata. Masukkan sisa setengah bagian tepung terigu, aduk rata.
- Masukkan margarine cair, aduk rata.
- Terakhir masukkan vanili bubuk, aduk rata.
- Tuangkan ke dalam cetakan bolu kukus yang sudah dialasi kertas roti atau papercup.
- Kukus dalam dandang/kukusan yang sudah beruap banyak selama 20 menit.
- Angkat dari kukusan, sajikan.

Untuk hasil jadi 12 pcs

~ Selamat Mencoba ~

Wednesday, 9 March 2011

Risotto a la Widya



Risotto adalah sajian Nasi khas Italia....




Dengan porsi personal cocok disajikan untuk acara-acara Arisan, pertemuan keluarga atau pun bekal sarapan pagi...
Resep ini adalah turunan dari Resep Risotto a k a Nasi Keju yang pernah saya buat sebagai salah satu Potluck untuk acara HMFF2011 nya NCC... 
Beda nya di bahan isian yang digunakan dan hasil jadi nya..
Berikut ini resep versi ekonomis nya...


Risotto a la Widya


Bahan A:
450gram Nasi 


Bahan B:
1sdm Margarine
1/2siung Bawang Bombay - cincang halus
2siung Bawang Putih - cincang halus
75gram Daging Asap - cincang 
50gram Wortel - potong kotak
1butir telur - kocok lepas
200ml susu cair
1/2sdt garam
1/2sdt lada bubuk
1/4sdt pala bubuk


Bahan C:
1sdm Margarine
2sdm Tepung Terigu
250ml Susu Cair
1/2sdt garam
1/2sdt lada bubuk


Topping:
Keju Quick Melt atau Keju Mozarela


Cara Membuat:
- Bahan B: Campur telur kocok + susu cair + garam + lada + pala, aduk rata, sisihkan. Tumis bawang bombay, bawang putih dengan margarine sampai harum. Masukkan wortel dan daging asap, masak sampai wortel layu dan daging matang. Matikan api, masukkan adonan susu dan telur, aduk rata. Sisihkan.
- Bahan C: Panaskan margarine, masukkan tepung terigu, aduk rata. Tuangi susu cari sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Bumbui dengan garam dan lada bubuk. Aduk rata sampai meletup-letup, angkat dari api. 
- Tuangkan adonan daging asap kedalam nasi, aduk rata. Masukkan ke dalam cup alufoil personal kurleb 40gram/cup. Beri saus putih (bahan C) kemudian tutup dengan parutan Keju QuickMelt atau Mozarela..
- Panggang 180dC selama 20 menit 
- Sajikan hangat dengan saus sambal botolan...
Untuk hasil jadi 20pcs


*Selamat Mencoba

Thursday, 27 January 2011

Kursus: Coklat Praline, Lolly & Truffle - 28 Januari 2011

Ingin membuat hantaran dari coklat (Loly, Praline ataupun Truffle) untuk yang tercinta di hari Valentine nanti, ikuti kelas yang satu ini... 



Kelas Chocolate Praline, Lolly & Truffle

Jumat, 28 Januari 2011 Pukul 10.00 s/d selesai

Tempat: NCC
Jl. Matraman Dalam 3 no. 11 Rt 09/07 Jakarta Pusat
Tel. 021 392 1779

Pengajar: Widya Hidayat

Materi:
Pengetahuan Dasar Coklat
Membuat Aneka Praline
Membuat Aneka Truffle

Biaya: Rp 250.000,-

Pendaftaran ke:
NCCadmin@gmail.com atau
Tel. 021 392 1779 atau
0817 483 7200 (SMS only)

Pembayaran ke:
Fatmah Bahalwan, BCA Wisma 46, no.account.: 319.1973427
Fatmah Bahalwan, Bank Mandiri, Fatmawati. No. Account : 127.0004183313


Monday, 17 January 2011

Panettone Bread

Panettone Bread adalah salah satu jenis roti yang lembut dengan isian kismis, manisan kulit jeruk/sucade dan madu..


Cocok sekali untuk sarapan yang tidak terlalu berat di pagi yang sibuk atau teman minum teh di sore hari.


Roti yang sudah matang, setelah dingin segera kemas dalam plastik kedap, simpan dalam freezer.  Untuk menikmati nya, keluarkan dari freezer beberapa saat sebelum waktu penyajian...






Panettone Bread
Resep modif by Widya


Bahan:
250 gram Tepung Terigu Protein Tinggi
5 gram ragi instan
2 gram bread improver (kalau tidak ada bisa dihilangkan)
40 gram gula pasir
100 gram air
50 gram telur utuh (1butir ukuran sedang - tanpa kulit)
50 gram margarine/butter 
2 gram garam
10 gram madu
150 gram manisan kulit jeruk/sucade 


Cara Membuat:
- Campur tepung terigu, ragi instant, bread improver, gula aduk dengan mixer kecepatan sedang (untuk handmixer gunakan pengaduk spiral)
- Masukkan telur sambil terus diaduk sampai rata, masukkan air. Lanjutkan mengaduk sampai kalis (tidak lengket di wadah)
- Masukkan margarine/butter dan garam. Aduk sampai adonan menjadi elastis (bila dibentangkan sampai tipis tidak robek, transparant)
- Masukkan madu dan manisan kulit jeruk, aduk sampai tercampur rata. Matikan mikser.
- Istirahatkan adonan selama 30 menit untuk proses proofing/fermentasi pertama.
- Kempeskan adonan, kemudian potong dan timbang 40-50 gram. Bulat-kan, kemudian isikan ke dalam paper cup.
- Istirahatkan lagi selama 80-90 menit untuk proses proofing/fermentasi terakhir.
- Poles dengan campuran kuning telur dan susu cair, gunting bagian tengah roti. 
- Panggang dengan suhu 180dC selama 15 menit.
- Keluarkan dari oven, poles dengan margarine/butter untuk mendapatkan efek mengkilap.


Untuk 13buns...

~Selamat Mencoba~

Thursday, 13 January 2011

Kursus: Roti Manis & Donat - 14 Jan 2011


Masih merasa gagal membuat re-Roti-an dan de-Donat-an???
Hyuuuukkkk ikuti kelas nya berikut ini:



Kelas Roti Manis dan Donat

Jumat, 14 Januari 2011 Pukul 10.00 s/d selesai
Pengajar: Widya Hidayat
Tempat: NCC Matraman
Jl. Matraman Dalam 3 no. 11 Rt 09/07 Jakarta Pusat.

Materi:
Membuat Roti Manis dengan aneka isian dan bentukan
Membuat Donat Kentang
Membuat Donat a la JCo
Peserta praktek masing-masing

Biaya: Rp 250.000,-

Pendaftaran ke:
NCCadmin@gmail.com atau
Tel. 021 392 1779 atau 0817 483 7200 (SMS only)

Pembayaran ke:
Fatmah Bahalwan, BCA Wisma 46, no.account.: 319.1973427
Fatmah Bahalwan, Bank Mandiri, Fatmawati. No. Account : 127.0004183313


Wednesday, 12 January 2011

Shao Mai ~siomay ayam udang~



Siomai atau siomay adalah salah satu jenis dim sum
Dalam bahasa Mandarin, makanan ini disebut shaomai, sementara dalam bahasa Kanton disebut siu maai
Dalam dialek Beijing, makanan ini juga ditulis sebagai ç‡’麥, dan juga dibaca shaomai
Kulit siomai adalah serupa dengan kulit pangsit


Dari beberapa jenis resep Siomay - yang berikut ini saya praktekkan kali ini adalah jenis Siomay dengan isi campuran ayam dan udang, sedangkan cara menikmati nya cukup dengan tambahan saus sambal botolan atau kecap asin + irisan cabe rawit. Bisa juga disajikan dengan kuah kaldu ... 




Shao Mai
Resep: Snack-Snack Asia oleh Sedap, 2010
Modif by Widya


Bahan:
26 lembar kulit siomay siap pakai diameter 8cm
Bahan Isi:
300 gram paha ayam fillet (cincang halus)
250 gram udang kupas (cincang kasar)
50 gram kulit ayam (cincang halus)
6 buah jamur hioko kering (rendam air, tiriskan, cincang)
3 siung bawah putih, haluskan
2 batang daun bawang, iris halus
1 sdt chicken powder
1,5 sdt kecap ikan
3 sdt minyak wijen
1,5 sdt garam
1 sdt lada bubuk
1,5 sdt gula pasir
75 ml air es
75 gram tepung maizena
Bahan Taburan:
udang kecil kupas, wortel parut, kacang polong atau telur kepiting (sesuai selera)


Cara Membuat:
- Campur ayam, udang, kulit ayam, jamur hioko, bawang putih, daun bawang, chicken powder, kecap ikan, minyak wijen, garam, lada, gula. Uleni sampai tercampur rata.
- Masukkan air es. Uleni rata. Tambahkan tepung maizena. Aduk rata.
- Ambil selembar kulit. Isi dan lipit sisi-sisi nya. Letakkan bahan taburan (udang). Letakkan di atas kukusan yg sudah dialasi plastik tahan panas dan diolesi minyak.
- Kukus 20 menit sampai matang.


Siomay siap disajikan...

Tuesday, 4 January 2011

Home Made Meatball

Haloooo semua nyaaaa....


Selamat Tahun Baru yaaaa... Semoga semakin sukses di tahun 2011 ini.. Amien..


Mengawali tahun baru ini, aku sharing Home Made Meatball a la Widya yaaa... Mudah, praktis dan enak pastinya....




HomeMade MeatBall
by Widya
Bahan:
200gram daging sapi beku (potong2 dadu ukuran 2x2x2cm)
1sdt garam
1/2sdt lada hitam
30gram putih telur
1 liter air
2 tangkai daun seledri, ikat simpul
5 siung bawang putih cincang, tumis dengan 1sdm minyak sayur
Cara:
- Masukkan daging sapi beku, garam, lada dan putih telur kedalam foodprocessor, giling sampai lembut smua nya.
- Didihkan air, masukkan daun seledri dan bawang putih
- Cetak/bulatkan adonan daging dengan menggunakan 2 buah sendok teh, masukkan air mendidih.
- Lakukan sampai adonan daging habis. Tunggu sampai semua bakso mengapung, tandanya bakso sudah matang.
- Bumbui kuah bakso dengan lada, garam dan sedikit gula atau kaldu blok sesuai selera.
- Tambahkan irisan daun bawang dan bawang goreng sesuai selera.
- HomeMade MeatBall siap dinikmati

Selamat mencoba...